Skip to main content

Trik Cara Download File di Scribd Tanpa Login

Scribd adalah situs web tempat berbagi dokumen dimana pengguna terdaftar dapat mengirimkan dokumennya dengan berbagai format, dan menyimpan dokumen mereka ke situs tersebut dalam format iPaper. Scribd sekarang telah mempunyai lebih dari 50 juta pengguna dan lebih dari 50.000 dokumen dimuat setiap hari (wikipedia).
Scribd sangat berguna terutama bagi kalangan pelajar dan mahasiswa seperti saya. Banyak sekali buku dan bacaan yang bisa dijadikan dasar teori dalam membuat jurnal dan laporan. Kita bisa membaca dokumen yang terdapat di situs scribd.com melalui internet browser (Mozilla Firefox, Opera, Google Chrome, dll), Kita juga diperbolehkan untuk mendownload file dokumen yang ada di sana, namun kita harus login menggunakan Scribd account ataupun Facebook account. Bagaimana dengan orang yang tidak punya akun facebook maupun akun scribd? Nah, itulah tujuan postingan saya kali ini. Saya akan berbagi sedikit trik untuk mendownload file dari scribd.com tanpa harus mempunyai akun facebook maupun akun scribd (tanpa harus login). Caranya mudah kok, ikuti langkah demi langkah berikut:

1. Buka scribd.com <== klik tulisannya juga boleh
2. Masukkan judul dokumen yang ingin anda cari, seperti pada gambar di bawah. Lalu klik search atau tekan enter
3. Akan muncul hasil pencarian sesuai kata kunci yang anda masukkan, lalu klik file dokumen yang ingin anda download. Lihat gambar di bawah.
4. Setelah dokumen yang anda pilih terbuka, silakan anda cek terlebih dahulu, apakah dokumen tersebut sesuai dengan yang anda cari. Jika benar, maka lihat address bar atau URL halaman tersebut, seperti pada gambar di bawah ini.
5. Ganti tulisan "/doc" menjadi "/mobile/documents" dan jangan lupa hapus judul dokumennya, pada gambar di atas yang di hapus adalah "/Contoh-ke-1" Lalu tekan enter. Kemudian akan mucul tampilan seperti pada gambar di bawah ini. Anda hanya perlu klik Download Now.

Sekian dulu tips dari saya kali ini, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Comments

  1. Setelah di rubah gak ada tulisan downloadnya gan , gmna tuh ?

    ReplyDelete
  2. kalo slide nya di save satu per satu aja bisa ngga sih gan? Kalo di slideshare kan bisa..

    ReplyDelete
  3. gak berhasil malah dsuruh login

    ReplyDelete
  4. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Arti Angka pada Seri VGA NVidia dan AMD/ATI Radeon

VGA (Video Graphics Array) adalah salah satu komponen utama penyusun komputer maupun laptop. Ketika membeli laptop atau merakit komputer, jenis/tipe VGA adalah salah satu hal yang paling penting diperhatikan. Hal ini tentu saja supaya komputer/laptop yang akan dipakai nantinya bisa sesuai dengan keperluan kita, terutama untuk keperluan gaming jangan sampai salah pilih VGA.

Cara Melacak Nomor HP di Indonesia (Telkomsel, XL, Indosat, dll)

Jika anda sering diganggu melalui sms/telpon, anda bisa mengecek lokasi registrasi nomor mereka untuk mengetahui perkiraan lokasi orang tersebut. Simak Cara Melacak Nomor Handphone (No. HP) Seseorang dalam artikel ini.

Jadwal Pameran Komputer 2014

Jadwal Pameran Komputer 2014 - Keberadaan acara pameran komputer selalu dinanti-nantikan oleh sebagian masyarakat, terutama yang melek teknologi. Acara ini menjadi ajang pengenalan produk-produk komputer, gadget dan teknologi, serta sebagai barometer perkembangan teknologi di Indonesia. Barang-barang teknologi dan eletronik seperti laptop, komputer, smartphone, printer, dan camera, merupakan barang-barang yang biasanya dipamerkan dalam ajang pameran komputer. Dari tahun ke tahun, minat pengunjung acara pameran komputer mengalami peningkatan. Di tahun 2013, sudah beberapa kali acara pameran komputer diselenggarakan dengan meriah. Bagaimana dengan di tahun 2014? Pameran Komputer di tahun 2014 masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya, akan terselenggara beberapa acara pameran komputer seperti Mega Bazaar Computer, Festival Komputer Indonesia, dan National IT Expo. Mengetahui jadwal pameran komputer 2014 lebih dini tentunya menguntungkan terutama bagi yang berencana membeli p...